Hidup Sehat dengan Olahraga

QUOTES

Ada banyak orang di dunia ini yang menghabiskan begitu banyak waktu mengawasi kesehatan mereka, namun tidak memiliki waktu untuk menikmatinya. (Josh Billings)

Diet Air Putih, Cara Diet Alami Menurunkan Berat Badan

Ngolahraga-Diet Air Putih (Cara Diet Alami). Sahabat Ngolahraga yang sampai pada artikel ini artinya kamu sekarang pasti sedang bingung untuk membuat tubuh kamu menjadi ideal kembali. Iya kan? Hehehe.. Sahabat, Berat badan kurang ideal yang kita alami saat ini bukanlah kutukan apalagi azab. WAW!! Saat ini kita sedang berada pada posisi berkembang. Kita beruntung karena saat ini kita bisa merasakan berat yang lebih. Bayangkan saudara-saudara kita di Timur Tengah sana yang dalam keadaan kekurangan makanan dan tulang mereka hanya terbungkus kulit. Bersyukurlah. Ini bisa kita jadikan alasan saat kita dibilang GENDUT. 

Kegemukan atau Obesitas adalah salah satu keadaan dimana kita tidak nyaman dengan kondisi ukuran tubuh kita sekarang. Mengapa tidak Nyaman? Dalam keadaan ini kita selalu mendapat sindiran walaupun halus. Sindiran halus tetap saja mengena di hati. Semakin halus rasanya semakin kena. Ketidaknyamanan tersebut juga berdampak pada tingkat percaya diri kita. Bukannya meningkat, melainkan merosotnya rasa percaya diri. Apalagi di depan umum.

Sahabat Ngolahraga, Tenang saja! Pada zaman serba canggih seperti saat ini sudah sangat banyak metode menurunkan berat badan. Baik itu secara alami ataupun yang secara instan (tidak alami).  Cara diet (menurunkan berat badan) secara tidak alami ini banyak dilakukan oleh orang-orang berduit. Misalnya, sedot lemak. Walaupun saya belum pernah merasakan, tapi sepertinya cara seperti itu cukup menyiksa. 
cara diet alami diet air putih
Cara diet alami yang bisa kita terapkan juga sudah sangat banyak dilakukan oleh orang-orang yang bernasib sama seperti kita. Mulai dari mengurangi makan-makanan yang mengandung banyak karbohidrat seperti nas dan roti. Mereka hanya makan buah dan sayur untuk menurunkan berat badan (diet secara alami). Waduh, jadi saingan dengan kambing nih. Hehehe.

Cara diet alami lain yang banyak diterapkan adalah dengan puasa. Puasa yang sejatinya adalah sarana mendekatkan diri dengan Tuhan justru malah dijadikan sarana menurunkan berat badan (Diet secara alami)

Nah, pada kali ini, Ngolahraga akan mencoba memaparkan dan memberi informasi tentang cara diet alami yang dilakukan kebanyakan orang pada saat ini. Ya, Diet Air Putih. Mereka mencoba menurunkan berat badan dengan cara minum air putih. Bukankah kita selalu minum air putih ya? Tapi biasanya air putih dicampur teh dengan sedikit gula. Hehehe. Bukan air putih yang itu maksudnya.

Baiklah, Inilah beberapa TIPS DIET AIR PUTIH yang bisa kita terapkan.

1. Aturan Minum
Sesuai aturan minum yang sudah berlaku sejak dulu, bahwa seorang dewasa harus minum minimal 8 gelas tiap harinya. Dalam hal ini cobalah minum air putih setidaknya setiap 2 atau 3 jam sekali. Ya sekali minum 1 gelas juga sudah cukup. Ingat! Jangan berlebihan ya! Kita mungkin juga bisa mengatur alarm untuk mengingatkan kita. Jadi, kalau bisa posisi air harus selalu dekat dengan kita. Sehingga jika saatnya minum telah tiba, kita tidak bersusah payah mencari air.

2. Suhu Air
Suhu air yang akan kita minum untuk diet air putih ini adalah suhu normal saja. Suhu hangat cukup disarankan untuk lebih baik. Janganlah minum air dengan suhu dingin atau panas. Apalagi suhu panas ditambah sedikit gula dan kopi. Jadi gagal deh dietnya.

3. Apakah harus makan nasi juga?
Tentu! Tubuh kita tidak akan tercukupi nutrisinya jika kita hanya mengonsumsi air. Tapi, usahakan makanlah dengan porsi sedang saja. Jangan terlalu banyak! Apalagi terlalu banyak makan makanan ringan atau NGEMIL. 

4. Kapan waktu yang Tepat?
Pada nomor 1 kita telah menentukan kapan saja waktu untuk minum air putih. Ikutilah waktu tersebut. Lebih baik lagi jika kita mengonsumsi segelas air pada saat sebelum makan. Kenapa? Jika kita lakukan itu, proses pencernaan dalam tubuh akan lebih lancar dan nutrisi dari makanan akan mudah terserap tubuh. Jika pencernaan lancar, tentu tidak banyak makanan yang mengendap dan menjadi lemak. hehehe. 

INGAT!! Jika kita berniat untuk diet dengan air putih, faktor lain juga harus kita perhatikan. Kurangi asupan garam ke tubuh! Kurangi makanan manis-manis dan alkohol! Perbanyaklah minum air putih dan hangat. Bentuk tubuh diatur dimulut Kita, Bukan diperut.

PERTANYAANNYA!! APAKAH DIET MINUM PUTIH INI AMAN UNTUK TUBUH???


Diet minum air putih ini memang cukup efektif untuk menurunkan berat badan. Tapi ingat, tubuh kita akan cepat kehilangan nutrisi jika mengisi tubuh kita hanya dengan air putih. Kalau bisa, usahakan dengan mengisi makanan lain, NAMUN TDIAK DALAM JUMLAH BANYAK. Ini supaya tubuh kita tetap terjaga. 
cara diet alami diet air putih

Selama menjalankan diet air putih, sebaiknya tidak dilakukan dalam waktu berkepanjangan. Kenapa? Diet ini hanyalah salah satu cara untuk memotong kalori yang ada pada tubuh kita. Ketika tubuh kita sudah memiliki berat yang stabil, kembalilah hidup sehat! Hidup dengan tidak RAKUS. Aturlah asupan nutrisi tubuh kita. Tubuh kita juga mempunyai hak untuk mendapat asupan yang baik. Ingat ya! JANGAN SAMPAI TUBUH KITA NGAMBEK KARENA TIDAK DIBERI ASUPAN YANG BAIK. 

BAIKLAH, Semua kesimpulan ada pada diri Kita. Kami tidak merekomendasikan, tetapi juga tidak melarang. Kami hanya mengingatkan satu hal.

CUKUPILAH KEBUTUHAN AIR PADA TUBUH AGAR TIDAK MENGALAMI DEHIDRASI!

0 Komentar untuk "Diet Air Putih, Cara Diet Alami Menurunkan Berat Badan"

1. SILAKAN BERKOMENTAR DENGAN BAHASA YANG SOPAN.
2. HINDARI MENGGUNAKAN KATA-KATA KASAR SEPERTI PORN*GRAFI, NARK*BA, DAN LAINNYA
3. ANDA SOPAN KAMI PUN SOPAN

Back To Top